Minggu, 11 Maret 2012

Expo animasi Berteknologi di Jepang


Japan Media Arts Festival gambar:plaza.bunka.go.jp


Tokyo - Pameran animasi dan karya seni lain yang dibuat menggunakan teknologi terbaru dibuka di Tokyo pada Rabu (22/2). Japan Media Arts Festival ini akan digelar hingga 4 maret mendatang di Pusat Kesenian Nasional, Tokyo.

Festival yang ke-15 tersebut telah menarik lebih dari 2.700 peserta dari seluruh dunia, banyak dari mereka dibuat dengan menggunakan komputer dan teknologi telekomunikasi. Dan festival ini akan sangat meriah. Pasalnya, dari hasil seleksi akan ditampilkan 150 karya animasi terbaik dari berbagai negara.

Seperti yang dilansir dalam NHK, Selasa (21/2), salah satu karya yang berjudul "Particles" telah mendapat penghargaan di kategori seni acara terbaik. Gambar ini dibuat dengan bola dan teknologi LED. Dengan bentuk melingkar sepanjang 8 meter, gambar animasi ini terlihat sangat memukau dengan sinar dan ilusi.

Sementara, karya lain bernama "SPACE BALLOON PROJECT" sebelumnya telah terpilih sebagai karya terbaik di kategori hiburan. Karya ini menampilkan sebuah balon yang disisipi sebuah smartphone yang dikirim ke luar angkasa sejauh 30.000 meter dari stratosfer. Balon ini telah menyiarkan gambar Bumi dan ruang angkasa melalui Internet yang sangat memukau para penonton. Proyek yang dilakukan pada Juli 2011 lalu ini telah disiarkan dan dilihat oleh sekitar 380.000 orang.

0 komentar:

Posting Komentar

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda

About Me

Foto Saya
jadilah dirimu sendiri jangan selalu mengikuti kehendak nafsu untuk melakukan kegiatan yang buruk, selalu setia kepada negara. di setiap ke susahan pasti ada jalan keluar dari semua itu.
 

Followers

 

Translate

English French German Spain Italian Dutch

Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified
by : BTF

Templates by Nano Yulianto | CSS3 by David Walsh | Powered by {N}Code & Blogger